Rute Jalan ke Goa Pindul

wisata goa pindulWisata Goa Pindul sangat populer menjadi salah satu obyek wisata unggulan di Gunungkidul, Goa Pindul bagai menjadi magnet bagi para wisatawan lokal maupun mancanegara yang ingin menikmati sisi lain keindahan alam kabupaten terluas di Daerah Istimewa Yogyakarta. Tetapi banyak Wisatawan yg bingung untuk menuju obyek wisata tersebut. Disini kami informasikan tentang peta arah lokasi Goa Pindul Bejiharjo tersebut bagi Anda sekalian.
Mungkin dari gambar peta sederhana yang di buat secara manual ini, Anda mungkin masih bingung menterjemahkannya sehingga gambaran riil tentang rute ke lokasi mungkin saja akan membantu Anda menikmati keamanan dan kenyamanan dalam menuju Goa Pindul, yang berada di Dusun Gelaran, Bejiharjo, Kec. Karangmojo, Gunungkidul Inilah gambaran singkatnya:

Dari Arah Kota Yogyakarta
Jika Anda berangkat dari kota Yogyakarta , pastikan Anda menemukan perempatan Ketandan. Ambil arah Jalan Wonosari. Ikuti jalur utama tersebut sekitar 15 km kearah Piyungan. Dari Piyungan ini, Anda dapat terus lurus menuju Bukit Bintang dan Kecamatan Patuk yang berada tepat di puncak bukit. Kemudian, jalanan bertipikal khas pegunungan yang berkelok kelok dan lebar namun relatif padat pada jam-jam tertentu akan Anda temui. Jalanan yang mirip sirkuit Road Race ini akan Anda tempuh hingga sekitar 25 menit sebelum akhirnya akan Anda temui Hutan Tleseh yang cukup teduh dan sejuk.

Kira kira 500 meter dari hutan Tleseh, Anda akan menemukan perempatan ber-traffic light yang dikenal dengan perempatan Gading. 20 meter setelahnya juga akan Anda temui traffic light di pertigaan yang dikenal dengan Per3an Gading, Playen. Bila ke arah kanan akan sampai ke pantai ngrenehan dan yg ke kiri atau lurus akan menuju ke Wonosari kota. Teruslah berjalan lurus, kurang lebih 3 km.
Sebelum memasuki kota Wonosari, Anda akan menemukan Tugu Batas Kota Wonosari yang berupa gerbang besar bertuliskan Selamat Datang. Dari titik ini, Anda dapat berjalan pelan karena Kira kira 700 meter kedepan, akan Anda temui perempatan bunderan Siyono sebagai titik pemilihan rute selanjutnya. Jika Anda bingung, di sebelah kiri bunderan tersebut umumnya terdapat beberapa ojek wisata Goa Pindul yang dapat Anda manfaatkan jasanya ,ongkosnya juga murah, bahkan bila anda berombongan bisa gratis.

Dari Jalan Ring Road atau Jalan Lingkar Wonosari
Jika tidak ingin menggunakan jasa ojek, Anda bisa mengambil arah kiri menyusuri Ring Road Wonosari. Setelah Kira kira 1 km, Anda akan menemukan perempatan tanpa traffic light yang dikenal dengan Perempatan PKU atau Dishub. Terus jalan lurus hingga Kira kira 1 km, Anda akan menjumpai perempatan Budegan dengan traffic light yang masih aktif. Pada titik ini, Anda dapat terus jalan menuju selanjutnya, yaitu per4tan Dusun Grogol, dari titik ini Anda dapat mengambil arah kiri dan menyusuri jalan-jalan perdesaan yang cukup mulus tapi agak sempit khas jalan di pedesaan. Berhati hatilah karena di jalan ini agak bergelombang dan orang menyeberang. desa sering menyeberang.

Ketika pulang dari Goa Pindul Bila Anda ingin membawa oleh-oleh khas Gunungkidul, pada saat pulang, Anda dapat memilih rute melewati Kota Wonosari dengan mengambil arah lurus ke selatan ketika tiba di perempatan Grogol. Kira kira 1.5 km ke selatan, Anda akan menemukan pertigaan menuju arah Wonosari Kota. Kemudian ambil ke kanan menuju pusat oleh oleh Gunungkidul yang dikenal dengan Thiwul Yu Tum berada hanya Kira kira 15 meter dari pertigaan tersebut.

Begitulah itulah peta arah Alamat Goa Pindul yang bisa kami infokan, lengkap dengan beberapa penjelasan tentang medan yang akan Anda lalui untuk mengunjungi obyek wisata unik tersebut.

Leave a comment